Leica D Lux 5, Kamera Saku Sekelas DSLR

Leica D Lux 5, masuk dalam kategori kamera kompak . Sekilas dilihat dari spesifikasi yang ada kamera ini memiliki fitur mirip dengan Panasonic Lumix DMC-LX5. Hal ini tidaklah mengherankan mengingat teknologi hardware yang digunakan memang serupa.

Berbeda dengan yang sudah diaplikasikan pada Lumix DMC-LX5, Leica telah menggunakan tampilan yang berbeda, dibundling dengan Adobe Photoshop Lightroom. Selain itu software internal kamera juga telah berubah. D Lux 5 mampu menangkap gambar jauh lebih tajam dari LX5.
Leica D Lux 5 memiliki dimensi yang mirip dengan Lumix DMC LX5, kamera ini berukuran panjang 2,6 inci, lebar 4.3 inci dan tebal inci. Perbedaan keduanya ada pada berat, D Lux 5 0,2 ons lebih berat. Leica D Lux 5 memiliki berat 9,5 ons. Tampak luar juga sedikit beda LX5 memiliki pegangan tangan kecil di bagian depan kamera sedangkan D Lux tidak.

Kamera ini memiliki Lensa dengan range 24-90mm (setara 35mm) jangkauan zoom. Satu yang menarik pada pengaturan wide angle, lensa bisa membuka hingga angka f / 2 sedangkan pada jangkauan terjauh hingga f/3.3.

Beberapa tombol yang dapat Anda temukan di body kamera diantaranya tombol mode, rocker zoom, shutter release, dan tombol merekam film. Di bagian belakang ada sSebuah kontrol empat arah standar terletak, bersama dengan tombol kunci AF / AE, roda kontrol, playback dan kontrol layar, dan tombol menu. Leica juga sudah menempatkan beberapa kontrol pada lensa itu sendiri. Anda dapat merubah settingan standar, makro, dan mode fokus manual dan menyesuaikan rasio aspek gambar melalui switch di sebelah kiri dan atas lensa.

D-Lux 5 merupakan kamera cepat. Kamera ini dapat memulai dan ambil gambar dalam 2 detik, Anda hanya perlu menunggu 1,2 detik antara foto. Tak hanya itu saja soal noise saat pengambilan gambar di ISO tinggi kamera ini cukup ok. Pada ISO 1600 hanya ditemukan sedikit noise.

Leica D Lux 5 juga sudah dilengkapi dengan video recorder. Video direkam dalam format AVCHD di 720p30, dan terlihat cukup bagus. Detail gambar yang dihasilkan tajam dan warna yang cerah. Anda dapat menghubungkan kamera ke komputer Anda melalui USB, atau HDTV melalui port HDMI standar mini. Sebagai media penyimpan gambar sudah disertakan memori internal kecil, hanya cukup merekam beberapa foto namun Anda dapat menambahkan memori eksternal dengan SD Card, SHDC atau SDXC untuk menyimpan file.

Ukuran kecil dengan kemampuan wah jadi sisi yang menggiurkan bagi peminat fotografi. Tapi Anda harus siap-siap merogoh kocek lebih dalam. Untuk kategori kamera poket kamera ini memiliki yang cukup tinggi yaitu $799 atau di kisaran 8 jutaan.



Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Leica D Lux 5, Kamera Saku Sekelas DSLR"

Post a Comment